Alumni Talks #6 bersama Nissa Rengganis dan Muhammad Ricardo: Industri Kreatif? Siapa Takut!

Pelaksanaan Alumni Talks di FISIP sudah dilakukan sebanyak enam kali sepanjang tahun 2021. Rangkaian kegiatan ini diselenggarakan oleh Career Development Center (CDC) FISIP yang diketuai oleh Dr. Mite Setiansah, yang bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan pengetahuan mahasiswa mengenai dunia kerja melalui pengalaman para alumni FISIP sendiri. Alumni Talk ke-6 pada tanggal 16 Oktober 2021 mengambil tema “Berkarya dalam Industri Kreatif” dan mengundang Nissa Rengganis, MA, alumni Jurusan Ilmu Politik dan Muhammad Ricardo, S. Sos, alumni Jurusan Hubungan Internasional. Nissa Rengganis merupakan Dosen di Universitas Muhammadiyah Cirebon dan pemilik Rumah Rengganis, sebuah coffee shop dan pojok baca. Muhammad Ricardo sementara itu adalah videographer dan video editor di C Factory. 

Diskusi dengan kedua alumni ini yang dimoderatori oleh Ankarlina Pandu Primadata, M.Si, Dosen Jurusan Sosiologi, berlangsung dengan sangat menarik dengan pengantar dari Nissa Rengganis mengenai dunia bisnis industri kreatif dan pengalamannya semenjak kuliah. Muhammad Ricardo memberikan pemaparan lebih jauh mengenai industri kreatif dan contoh karya-karyanya sebagai seorang videographer dan video editor. Peserta menunjukkan antusiasmenya untuk bekerja di dunia industri kreatif pada sesi tanya jawab dengan menanyakan apa yang perlu mereka siapkan semenjak kuliah dan apabila mereka ingin memulai usaha sendiri. 

Para narasumber menambahkan di bagian diskusi ini bahwa memulai aktif berkarya semenjak kuliah akan sangat bermanfaat untuk menjadi bekal setelah lulus. Hal ini bisa dilakukan di dalam kampus dengan organisasi ekstra-akademik ataupun di luar kampus. Keberadaan media sosial sangat bisa dimanfaatkan untuk memulai upaya ini, Ricardo misalnya bercerita bagaimana ia membangun portofolio di media sosialnya sehingga akhirnya karyanya diakui dan ia bisa bekerja di berbagai event sebelum lulus dan menemukan kesempatan bekerja setelah lulus. Nissa sementara itu telah menelurkan beberapa karya sastra yaitu Manuskrip Sepi (2015), Pojok Sastra (2018) dan Obiturari Puisi (2019). 

Pengalaman mereka telah menjadi inspirasi dan memberi bekal bagi teman-teman mahasiswa untuk memulai mengembangkan dirinya semenjak di bangku perkuliahan.

Salam FISIP! Salam solidaritas!

Foto: Nissa Rengganis
Foto: Muhammad Ricardo