Sejak tahun 2016, Sustainable Development Goals (SDGs) menjadi target penting bagi negara-negara anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa yang harus dicapai pada tahun 2030. Seiring mendekatnya deadline, usaha-usaha untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai target-target SDGs semakin digencarkan oleh berbagai platform –salah satunya Global Goals Summit 2024. Global Goals Summit merupakan forum konferensi global dengan tujuan mempertemukan aktivis SDGs melalui diskusi untuk menghasilkan ide-ide proyek kreatif di bawah Studec International dan United Nations-Habitat Korean National Committee. Konferensi bertemakan “Advancing Sustainable Development: A Call to Action” tersebut diselenggarakan pada 25-27 Januari 2024 di Kuala Lumpur, Malaysia. Secara total, pertemuan ini berhasil menarik 100 delegasi dari lebih 20 negara di wilayah Asia Pasifik.
Sebelum salah satu mahasiswi FISIP Unsoed mendapatkan akses masuk ke dalam acara Global Goals Summit 2024, Derifa Rizativa Mariska melewati beberapa tahapan, seperti motivasi personal dan menjabarkan beberapa pengalaman SDGs terkait. Kemudian, Derifa menghadiri pembukaan program secara online dengan beberapa tugas tambahan sebelum acara intinya dimulai, yaitu quiz mengenai pengetahuan SDGs, menginisiasi proyek inisiatif individu untuk berkontribusi kepada kesuksesan salah satu target SDGs, serta proyek kelompok dengan kasus spesifik. Selama acara inti berlangsung di Malaysia, sebagai delegasi, Derifa mendapatkan Konferensi Internasional Global Goals, 7 Global Goals Annual Meeting, SDGs Revolution Academic Presentation, Ambassador in Action dengan pengungsi di bawah UNHCR Asia Tenggara, Gala Dinner Diplomatik, dan Penghargaan. Selain delegasi, Derifa juga berkesempatan menjalin interaksi dengan pemikir terkemuka, pembuat kebijakan, dan rekan profesional dari seluruh dunia. Dalam proses pengajuan ide inovatif, Derifa berfokus mempromosikan kesetaraan gender dalam lingkup Kekerasan Berbasis Gender yang Difasilitasi oleh Teknologi untuk SDGs 2030.
Setelah proses pemberian penghargaan Ambassador Global Goals Summit, peserta diharapkan mampu menciptakan dampak positif pada masyarakat dan komunitas, merancang inisiatif inovatif untuk dunia, serta berusaha menjadi pemimpin global.
Salam FISIP! Salam solidaritas!