Kontributor: Khairu R. Sobandi
Seleksi KDMI sebagai salah satu tahapan dalam penjaringan wakil dari Universitas Jenderal Soedirman telah dilaksanakan di FISIP Unsoed dengan penuh antusiasme dan kejutan. Antusiasme terlihat dalam rangka seleksi KDMI FISIP 2024 ini juga diikuti oleh 16 tim yang telah dilaksanakan pada tanggal 18 April 2024 dengan terlebih dahulu diadakan seminar debat dan technical meeting pada tanggal 17 April 2024 dengan pembicara dari salah satu juri senior, Stafirudin Fuad Suryadibrata. Antusiasme dalam seleksi KDMI FISIP kali ini dapat dilihat dari semangat yang ditunjukkan olah para peserta seleksi dan pendukung masing-masing tim yang memenuhi ruang auditorium FISIP lantai 3.
Satu hal yang membedakan dengan seleksi KDMI tahun lalu adalah jumlah juri yang terlibat dalam seleksi KDMI 2024 yaitu 7 orang yang merupakan representasi dari lima jurusan yang ada di FISIP Unsoed yaitu dari Jurusan Administrasi Publik, Sosiologi, Ilmu Komunikasi, Ilmu Politik dan Hubungan Internasional. Ditambah dari unsur independen dan sekaligus juri senior yang sudah berpengalaman yaitu Stafirudin Fuad Suryadibrata. Dengan adanya 7 juri ini proses seleksi KDMI terasa menjadi lebih segar dan meriah.
Kejutan demi kejutan pun bermunculan, setelah melalaui tiga babak penyisihan dari pagi sampai siang hari, didapatkan 8 tim yang melaju ke babak final seleksi KDMI FISIP 2024 yaitu satu tim dari Jurusan Administrasi Publik, dua tim dari Jurusan Sosiologi, dan satu tim dari Jurusan Ilmu Komunikasi. Pada akhirnya, tujuh orang dewan juri seleksi KDMI FISIP 2024 memilih 3 orang terbaik untuk mewakili tim FISIP dalam seleksi tim KDMI Universitas tahun 2024 ini. Ketiga orang tersebut adalah sebagai berikut dengan urutan terbaik pertama atas nama Muhammad Arkan As-Shiddiq, Terbaik kedua atas nama Annisa Bunga Maharani, dan terbaik ketiga adalah Laila Sabrina.
Wakil Dekan bidang kemahasiswaan dan alumni, Dr. Tyas Retno Wulan, mengatakan bahwa seleksi tim KDMI FISIP tahun 2024 kali ini merupakan seleksi awal untuk mencari dua orang pendebat terbaik dan satu orang juri dari terbaik ketiga dari FISIP. Lebih lanjut, Ia berharap bahwa hasil seleksi KDMI di FISIP ini dapat dijadikan awalan untuk mendorong mahasiswa terpilih ini agar dapat menorehkan prestasi di level berikutnya seperti wakil FISIP di tahun-tahun sebelumnya.
Salam FISIP! Salam solidaritas!