Prestasi Tim FISIP dalam NUDC Universitas

Pada tanggal 20-21 Maret 2023, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jenderal Soedirman mengirimkan tiga perwakilan terbaiknya yaitu Aziel Alphasyah Ramadhan dari program studi Hubungan Internasional dan Aulia Putri Maharani dari program studi Sosiologi sebagai debater serta Michael Kevin Candra dari program studi Ilmu Politik sebagai N1 untuk mengikuti seleksi NUDC (National University Debating Championship) tingkat Universitas Jenderal Soedirman. 

Dalam perjalanannya, tim dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik berhasil menjadi the first breaking team dengan raihan victory point 8 serta score berjumlah 454 dari 3 ronde yang dijalani dan berhak untuk melanjutkan ke babak semifinal dan bahkan final.

Pada babak final, tim Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik harus mengakui keunggulan dari Fakultas Hukum serta Fakultas Ilmu Budaya dan harus puas dengan menduduki posisi ketiga. 

Meskipun begitu, Aziel Alphasyah Ramadhan dari program studi Hubungan Internasional berhasil menjadi first best speaker dan Aulia Putri Maharani dari program studi Sosiologi berhasil menjadi third best speaker dari 24 debater yang berasal dari berbagai macam fakultas yang berpatisipasi dalam proses seleksi NUDC tingkat universitas.

Selamat!

Salam FISIP! Salam solidaritas!