Seminar Nasional Dies Natalis Ke-34 FISIP UNSOED : Media, Budaya dan Politik di Era Milenial

 Semarak Dies Natalis Ke-34 FISIP UNSOED diawali dengan diselenggarakannya Seminar Nasional bertajuk Media, Budaya dan Politik di Era Milenial, Selasa (7/8). Bertempat di Hotel Java Heritage Purwokerto, seminar ini diikuti sejumlah 122 peserta dari 72 Perguruan Tinggi Se-Indonesia. Memasuki era di mana batas-batas ruang, waktu dan kepentingan begitu cair dan kehidupan semakin terkoneksi satu sama lain merupakan sebuah keniscayaan yang tidak terbantahkan apalagi terhindarkan. Realitas global tersebut mengisyaratkan sebuah pesan, bahwa tidak ada satu peristiwa apapun di belahan dunia ini yang tidak dipengaruhi atau mempengaruhi realitas sosial di belahan dunia lain. Dengan kata lain, kita saat ini selain individu dan juga bagian dari kelompok sosial tertentu, sesungguhnya merupakan warga dunia yang mewarnai dan terwarnai satu sama lain. Hal ini mengemuka dalam sambutan Rektor yang disampaikan oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Kuat Puji Prayitno, SH., M.Hum. Lebih lanjut, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan ini. Senada dengan hal tersebut, Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Dr. Jarot Santoso, MS menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan kepada seluruh panitia yang telah bekerja keras atas terselenggaranya acara ini dan juga kepada seluruh narasumber dan peserta yang telah mengirimkan makalah pada acara ini. Seminar Nasional ini menghadirkan 6 (enam) narasumber yang ahli di bidangnya diantaranya, Ketua IQRA : Prof. Dr. Burhan Bungin, M.Si., Ph.D, Akademisi UNSOED : Dr. Mite Setiansah, M.Si, Ketua ISKI Pusat : Dr. Dadang Rahmat Hidayat, S.Sos., SH., M.Si, Budayawan : Ahmad Tohari, Direktur Populi Center : Usep Saeful Ahyar, S.Sos., M.Si, dan Pengamat Politik : Drs. Rocky Gerung.   Prof. Dr. Burhan Bungin, M.Si., Ph.D, memaparkan tentang Media dan Politik di Era Milenial. Dilanjutkan dengan Dr. Dadang Rahmat Hidayat, S.Sos., SH., M.Si, tentang Media Penyiaran Peluang dan Tantangan Di Era Milenial. Dr. Mite Setiansah, M.Si memberikan materi tentang Perempuan Milenial : Emak Era Digital. Berikutnya, pemaparan tentang Big Data, Generasi Milenial dan Politik Indonesia yang disampaikan oleh Usep Saeful Ahyar, S.Sos., M.Si dan Kultur dan Etika Politik Milenial oleh Drs. Rocky Gerung, serta Bapak Ahmad Tohari menjelaskan tentang Mempertahankan Budaya Kearifan Lokal di Era Milenial.   Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan dapat sebagai sarana untuk memperbaharui pengetahuan sekaligus memantik ide, gagasan, dan kreativitas dalam meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat global di era milenial.