Jurusan Ilmu Politik Gelar Seri Diskusi Soedirman

Bertempat di Ruang Sidang II Gedung J FISIP Unsoed, Jurusan Ilmu Politik Senin (11/09) mengadakan Seri Diskusi Soedirman. Pada seri perdana ini mengangkat tema Perempuan dan Politik. Hadir sebagai narasumber Dr. Estiningrum, S.H., politisi PDIP dan mantan anggota DPRD Banyumas 2009-2014, dan kedua, Hari Ani Indah P, S.E., politisi PKB dan Ketua Komisi 1 DPRD Purbalingga, anggota DPRD dua periode, sejak tahun 2009-2014, dan 2014-2019.. Hadir dalam acara diskusi, tak kurang 50 peserta dari dosen dan mahasiswa di lingkungan FISIP Unsoed dan pemerhati politik perempuan.

Menurut Ketua Pelaksana  Indaru Setyo Nurprojo, S,IP, MA., kegiatan ini dilaksanakan untuk mengawali dan membiasakan budaya ilmiah dalam tataran praktis yang dilaksanakan Jurusan Ilmu Politik FISIP.  “Banyak pertanyaan-pertanyaan mendasar terkait dengan tema dalam diskusi, Bagaimana ketika politisi perempuan berhadapan dgn kepentingan ideologi, partai dan perempuan pada saat yang bersamaan?… Apa yang akan di utamakan? Dengan dasar itulah maka diskusi ini dilaksanakan”, jelasnya.

Ketua Jurusan Ilmu Politik Luthfi Makhasin, PhD., sangat mengapresiasi diadakannya acara ini, sebagai akademisi yang tidak hanya berdiri di menara gading, kegiatan diskusi dengan praktisi merupakan upaya untuk mendekatkan teoritis dalam dunia praktis dan menjadi budaya akademis yang harus selalu dilestarikan.

Hasil dari diskusi, menyebutkan bahwa banyak kendala dalam posisi mereka untuk memperjuangkan kepentingan perempuan dan aktivitas mereka dalam politik. Selain kendala domestik, kendala lingkungan keluarga, dan adanya kendala budaya patriarkhi dalam politiik secara umum di Indonesia, baik dalam lingkungan partai politik maupun dalam lembaga legislatif. Namun, mereka tidak juga menyerah dengan keadaan, sebab perjuangan kepentingan perempuan melalui parlemen harus tetap ada, minimal untuk mengawal kebijakan peraturan dan anggaran yang akan berimbas pada kepentingan masyarakat, khususnya perempuan.

Maju Terus FISIP Unsoed…..Pantang Menyerah…..!!