FISIP Unsoed Lepas 142 Calon Wisudawan Periode September 2018

Senin, 17 September 2018 FISIP Universitas Jenderal Soedirman kembali menghadirkan momen bahagia pada acara pelepasan calon wisudawan ke-100 di Aula FISIP. Sebanyak 142 calon wisudawan akan mengikuti wisuda periode September 2018, yang akan diselenggarakan pada Selasa, 18 September 2018. Pada Periode ini lulusan dengan predikat Dengan Pujian/Cumlaude sebanyak 39 orang, Sangat Memuaskan sebanyak 83 orang, Memuaskan 14 orang dan predikat Lulus 6 orang.

Calon wisudawan yang tercatat sebagai predikat dengan IPK Tertinggi Tingkat Fakultas yaitu Handayani Lintang P.A., S.Sos dengan pusulabet IPK 3,91 (Jurusan Hubungan Internasional), IPK Tertinggi tingkat Jurusan diraih oleh Novita Putri Amanda, S.Sos dengan IPK 3,57 (Jurusan Sosiologi), Hani Nurul Isnaeni, S.Sos dengan IPK 3,84 (Jurusan Administrasi Negara), Ni Pambayun Wulansari, S.Kom dengan IPK 3,85 (Jurusan Ilmu Komunikasi), Musonif Fadli, S.IP dengan IPK 3,22 dan Ragil Candra Saputra dengan IPK 3,22 (Jurusan Ilmu Politik) Handayani Lintang pusulabet giriş

Acara pelepasan yang bertempat di Aula FISIP Unsoed, dimulai pukul 19.30 sampai dengan 22.00 WIB dihadiri oleh Dekan, Para Wakil Dekan, Para Ketua Jurusan, Para Orang tua calon wisudawan dan calon wisudawan. Dekan FISIP Unsoed Dr. Jarot Santoso, MS dalam sambutannya mengucapkan selamat dan sukses kepada para calon wisudawan pusulabet güncel giriş yang telah menyelesaikan studi. Dr. Jarot Santoso juga berharap kepada calon wisudawan, semoga ilmu yang telah didapatkan untuk dimanfaatkan dan terus dapat dikembangkan pada bidang dan tugas masing-masing serta lebih sukses, baik dalam berkarya maupun dalam kehidupan bermasyarakat.

Sedangkan calon wisudawan dari program S2 pada periode ini yang lulus dengan predikat Dengan Pujian/Cumlaude adalah Luluk Fadhilah Fitriati, S.E., M.Si., dengan IPK 3,93 (Administrasi Negara), Siswandi, S.Si., M.Si., dengan IPK 4,0 (Administrasi Negara), Chamid Sutikno, S.IP., M.Si (Administrasi Negara). Dalam acara tersebut perwakilan dari calon wisudawan Handayani Lintang P.A., S.Sos mengucapkan terima kasih kepada seluruh dosen dan tenaga kependidikan di FISIP Unsoed atas kerjasama, keikhlasan serta kesungguhan dalam melaksanakan tugas mendidik dan melayani kebutuhan akademik mahasiswa sehingga dapat menyelesaikan studi dengan baik. Dekan di dampingi Wakil Dekan bidang Akademik menyerahkan Piagam Penghargaan bagi wisudawan dengan predikat Cumlaude. Dilanjutkan dengan penyerahan piagam kepada seluruh calon wisudawan FISIP Unsoed.

FISIP Unsoed….Maju Terus Pantang Menyerah….!!!